Pengembangan Usaha Mikro Diamond Glassycraft Kab Kuningan – Provinsi Jawa Barat

Abstract

Usaha kerajinan tangan dari limbah kaca “Diamond Glassycraft” adalah usaha yang baru berdiri sejak tahun 2016 yang masih sangat sederhana baik dari segi produksi maupun pengelolaan usahanya. Produk yang sudah dihasilkan dari usaha kerajinan rumahan ini masih terbatas pada pesanan dan di tawarkan event Car Free Day setiap hari minggu, dengan proses produksi dilakukan dengan menggunakan peralatan sederhana dan kemasan produk yang masih sederhana. Untuk sistem manajemennya, usaha dijalankan secara tradisional dan belum ada pencatatan keuangan usaha yang definitif dan memadai, semuanya masih dilakukan secara sederhana tanpa ada pembukuan yang jelas. Sistem pemasaran yang belum tertata, dan desain – desain produknya belum variatif hanya mengandalkan pesanan. Memberikan pelatihan-pelatihan bagaimana membuat sistem pembukuan yang sederhana sehingga usaha ini dapat lebih tertata baik dari sisi administrasinya, strategi pemasaran dan desain – desain produk yang lebih variatif adalah solusi yang diberikan dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakt ini

    Similar works