PENERAPAN METODE BERMAIN PERAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERSOSIALISASI PADA ANAK KELOMPOK B TK ADINDA MOJOLABAN SUKOHARJO TAHUN 2013

Abstract

Juwarti. X8111010. PENERAPAN METODE BERMAIN PERAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERSOSIALISASI PADA ANAK KELOMPOK B TK ADINDA MOJOLABAN SUKOHARJO TAHUN 2013. Skripsi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta. Juli 2013. Tujuan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk meningkatkan kemampuan bersosialisasi melalui metode bermain peran pada anak kelompok B TK Adinda Mojolaban Sukoharjo Tahun 2013. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek penelitian ini adalah anak didik dan guru kelompok B TK Adinda Mojolaban Sukoharjo Tahun 2013 dengan jumlah 16 anak didik yang terdiri dari 6 laki-laki dan 10 perempuan serta 2 orang guru. Hasil penelitian menunjukkan pada pratindakan nilai ketuntasan mencapai 18,75%, kemudian dilakukan tindakan pada siklus I terjadi peningkatan dengan nilai ketuntasan mencapai 43,75% dan pada siklus II menjadi 87,5%. Simpulan penelitian ini adalah penerapan metode bermain peran dapat meningkatkan kemampuan bersosialisasi pada anak kelompok B TK Adinda Mojolaban Sukoharjo Tahun 2013. Kata kunci: Metode Bermain Peran, Kemampuan Bersosialisasi Juwarti. X8111010. THE APPLICATION OF ROLE PLAY METHOD TO IMPROVE THE SOCIALIZATION ABILITY FOR STUDENT AT GROUP B OF ADINDA KINDERGARTEN MOJOLABAN SUKOHARJO IN A YEAR OF 2013. Research Paper. Faculty of Teacher Training and Education, Sebelas Maret University. Surakarta, July. 2013. The purpose of this Classroom Action Research is to improve the socialization ability by role play method for student at Group B of Adinda Kindergarten Mojolaban Sukoharjo in 2013. The research employs Classroom Action Research (CAR). The subjects of this research are the student and the teachers of Adinda Kindergarten Group B Mojolaban Sukoharjo that consist of 16 students; 6 boys and 10 girls, and 2 teachers. The research result shows in preaction, the score completeness is 18,75%, then the action in the first cycle results in 43,75%, and in the second cycle becomes 87,5%. The conclusion of this research is the application of role play method can improve the socialization ability by role play method for student at Group B of Adinda Kindergarten Mojolaban Sukoharjo in 2013. Keywords: Role play method, socialization ability

    Similar works