research

PENGARUH PENDIDIKAN KARAKTER DENGAN PENDEKATAN PPR DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP KEPRIBADIAN SISWA

Abstract

Pendidikan saat ini dihadapkan pada sebuah realita akan rusaknya keadaban publik dan merebaknya penyakit sosial seperti korupsi, tindak kekerasan dan perusakan lingkungan hidup. Pendekatan Paradigma Pedagogi Reflektif (PPR), sebuah pola pikir dan proses pendampingan pendidik kepada siswa yang terkait dengan nilai-nilai yang menjadi dasar dalam perubahan terhadap masyarakat kiranya dapat dijadikan pilihan dalam kegiatan belajar mengajar. Salah satu teori tentang motivasi yang dapat diterapkan adalah ARCES Model. Penelitian ini bertujuan untuk menemukan (1) Pengaruh pendidikan karakter dengan Pendekatan Paradigma Pedagogi Reflektif (PPR) dan pendekatan konvensional terhadap kepribadian siswa dalam Pendidikan Agama Katolik, (2) Perbedaan kepribadian siswa dalam Pendidikan Agama Katolik antara siswa yang memiliki motivasi tinggi dan motivasi rendah dalam belajar, (3) Interaksi pengaruh antara pendidikan karakter dengan pendekatan Paradigma Pedagogi Reflektif dan dan motivasi belajar terhadap kepribadian siswa dalam Pendidikan Agama Katolik. Jenis penelitian yang dilakukan adalah eksperimen . Penelitian lapangan dilakukan di SMPK St. Yusuf Kota Madiun Propinsi Jawa Timur. Penelitian dilakukan dengan memberikan materi pelajaran yang sama terhadap kelas eksperimen dan kontrol namun pendekatan yang digunakan berbeda. Kelas eksperimen dengan pendekatan PPR dan kelas kontrol dengan pendekatan konvensional. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Terdapat perbedaan pengaruh pendidikan karakter dengan pendekatan Paradigma Pedagogi Reflektif dan pendekatan konvensional terhadap kepribadian siswa dalam Pendidikan Agama Katolik, (2) Terdapat perbedaan kepribadian dalam Pendidikan Agama Katolik antara siswa yang memiliki motivasi tinggi dan motivasi rendah dalam belajar, (3) Terdapat interaksi pengaruh antara pendidikan karakter dengan pendekatan paradigma pedagogi refleksi dan motivasi belajar terhadap kepribadian siswa dalam Pendidikan Agama Katolik. Kata kunci: Pendidikan Karakter, Pendekatan Paradigma Pedagogi Reflektif, Motivasi Belajar, Kepribadian Siswa, Pendidikan Agama Katoli

    Similar works