research

PENGARUH EARNING PER SHARE TERHADAP DIVIDEND PER SHARE DAN HARGA SAHAM

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh Earning Per Share terhadap Dividend Per Share dan harga saham perusahaan yang terdaftar pada Indeks LQ45 selama periode 2011-2015. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling, sehingga diperoleh 16 perusahaan yang memenuhi kriteria sebagai sampel penelitian. Metode statistik yang digunakan adalah stastik deskriptif serta analisis jalur yang digunakan untuk menguji pengaruh secara langsung Earning Per Share dan Dividend Per Share terhadap harga saham, serta pengaruh tidak langsung Earning Per Share terhadap harga saham melalui Dividend Per Share. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Earning Per Share berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap harga saham, Dividend Per Share berpengaruh positif signifikan terhadap harga saham. Earning Per Share berpengaruh positif signifikan terhadap Dividend Per Share. Hasil peelitian ini menunjukkan bahwa Earning Per Share bepengaruh secara tidak langsung terhadap harga saham. Hasil ini menunjukkan bahwa besaran pengaruh tidak langsung Earning Per Share terhadap harga saham melalui Dividend Per Share lebih besar dibandingkan besaran pengaruh langsung Earning Per Share terhadap harga saham. Kata Kunci:Earning Per Share, Dividend Per Share, Harga Saha

    Similar works