research

Fermentabilitas Ransum Sapi Perah Berbasis Jerami Padi Yang Mengandung Konsentrat Yang Difermentasi Oleh Saccharomyces Creviseae Dan Em-4

Abstract

Musim kemarau menyebabkan banyak peternak sapi perah memanfaatkan jerami padi sebagai pakan sumberserat, namun bahan pakan ini memiliki kualitas dan kecernaan nutrien yang rendah. Pengunaan konsentratfermentasi diharapkan dapat menutupi kekurangan limbah tersebut dalam ransum. Penelitian menggunakanRancangan Acak Lengkap dan data yang terkumpul dianalisis dengan Uji Kontras Orthogonal. Ransum percobaanterdiri atas 1) 50% jerami padi+50% konsentrat 2) 50% jerami padi+25% konsentrat+25% konsentrat terfermentasi.3) 50% jerami padi+50% konsentrat terfermentasi. Konsentrat terfermentasi yang digunakan diperoleh darihasil fermentasi oleh Saccharomyces cerevisiae dan Effective Microorganisms-4 (EM-4) selama 3 hari. Hasilmenunjukkan bahwa penggunaan konsentrat terfermentasi sebanyak 50% dalam ransum dapat menurunkan(P<0,05) produksi asam lemak terbang dan N-NH3 dalam cairan rumen dengan rataan konsentrasi yang diperolehuntuk masing-masing sebesar 114 dan 4,27 mM, namun konsentrasi ini masih dalam kisaran yang dibutuhkanoleh mikroba rumen. Kesimpulan, konsentrat termentasi dapat digunakan sampai 50% dalam ransum sapi perahberbasis jerami padi. Kata Kunci: Microorganisms-4, fermentabilitas, jerami padi, konsentrat, Saccharomyces cerevisiae, sapipera

    Similar works