Hubungan indeks massa tubuh dan usia dengan tingkat disabilitas pada penderita osteoarthritis sendi lutut derajat II-IV menurut Kellgren-lawrence di RS PHC Surabaya
Osteoarthritis sendi lutut merupakan penyakit degeneratif sendi yang paling sering pada dewasa dan usia lanjut pada berbagai negara. OA di samping lebih meningkat dari tahun 2000 ke tahun 2015, OA juga membawa beban secara fisik, psikis, dan sosioekonomi. Oleh karena itu, sangat penting untuk mencari penyebab osteoarthritis dan melakukan tindakan preventif.
Penelitian ini merupakan studi analitik observasi dengan metode cross sectional. Jumlah sampel yang didapatkan pada penelitian ini sebanyak 74 orang. Penelitian dilaksanakan pada 14 Juli - 19 Juli 2017 di bagian poli rehabilitasi medik RS PHC Surabaya. Pengambilan data dilakukan dengan cara mewawancarai responden menggunakan kuesioner KOOS-PS. Terdapat hubungan signifikan antara indeks massa tubuh dengan disabilitas OA sendi lutut dan terdapat korelasi yang kuat yaitu (0.661).Tidak terdapat hubungan signifikan antara usia dengan disabilitas OA sendi lutut dan terdapat korelasi yang lemah yaitu (0.150).Terdapat hubungan signifikan antara indeks massa tubuh dengan derajat OA sendi lutut dan terdapat korelasi yang sedang yaitu (0.424).Terdapat hubungan signifikan antara usia dengan derajat OA sendi lutut dan terdapat korelasi yang sedang yaitu (0.352)