research

Rancang Bangun Sistem Hotspot Menggunakan Captive Portal

Abstract

Pengelolaan jaringan hotspot yang tidak teratur merupakan kendala pada clients hotspot ketika mengakses jaringan yang salah satunya pemakain password yang dapat dipakai secara bersama-sama. Permasalahan utama pada jaringan yang telah ada diPimpinan Pusat Muhammadiyah Yogyakarta berupa pengawasan client hotspot (pemakai internet) terhadap akses jaringan serta gangguan saat satu password digunakan secara bersama sehinggga server yang diakses mengalami kelambatan. Maka diperlukan penelitian untuk mengidentifikasi jaringan hotspot yang telah ada.Subjek dalam penelitian ini adalah rancang bangun sistem hotspot menggunakan captive portal. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara, metode studi literatur. Sistem yang dibangun adalah captive portal menggunakan aplikasi freeradius dan chillispot. Penyusunan meliputi dengan prosedur antara indentifikasi masalah, analisis kebutuhan, perancangan jaringan, perancangan sistem, serta implementasi jaringan hotspot menggunakan metode captive portal, sedangkan pengujian sistem dilakukan dengan black box dan alpha test.Hasil penelitian dapat bekerja dengan optimal pada rancang bangun sistem hotspot menggunakan captive portal dan sistem yang mampu meningkatkan keamanan akses jaringan pada Pimpinan Pusat Muhammadiyah Yogyakarta. Sehingga mempermudah karyawan dalam memantau kegiatan client yang sedang memakai jaringan hotspot. Berdasarkan hasil uji coba tersebut dapat disimpulkan bahwa sistem captive portal ini dapat diterapkan pada sistem hotspot diPimpinan Pusat Muhammadiyah Yogyakarta

    Similar works

    Full text

    thumbnail-image

    Available Versions

    Last time updated on 07/01/2018