research

Identifikasi Tempat Perindukan Larva Nyamuk Anopheles SP Vektor Malaria Sebagai Alteratif Sumber Belajar Biologi Pada Mata Kuliah Parasitologi

Abstract

Telah dilakukan penelitian yang berjudul “Identifikasi Tempat Perindukan Larva Nyamuk Anopheles Vektor Malaria Di Gampoeng Paya Cut Kecamatan Peusangan Bireuen. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui tempat perindukkan larva Anopheles yang terdapat di Gampoeng Beurawe dan mengidentifikasi jenis larva Anopheles yang ditemukan di semua tempat perindukan di Gampoeng Beurawe. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan maret 2013 di Gampoeng Paya Cut Kecamatan Peusangan Bireuen dan identifikasi larva nyamuk dilakukan di Laboratorium MIPA Ulmuslim Bireuen. Penelitian ini dilakukan dengan metode survei, penentuan lokasi dan pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Stasiun pengamatan 1 berupa selokan air tergenang, stasiun pengamatan 2 rawa-rawa dan stasiun pengamatan 3 payau. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis larva yang ditemukan adalah Anopheles sundaicus vektor malaria pada ketiga stasiun pengamatan tempat perindukan larva nyamuk Anopheles di Gampoeng Paya Cut Kecamatan Peusangan Bireuen. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ditemukannya larva Anopheles sundaicus vektor penyakit malaria di semua stasiun pengamatan di Gampoeng Paya Cut Kecamatan Peusangan Bireuen

    Similar works

    Full text

    thumbnail-image

    Available Versions

    Last time updated on 01/12/2017