research

Analisis Faktor-faktor yang Mempengaruhi Proses Etl pada Data Warehouse

Abstract

ETL ( Extrac Transform Loading ) pada proses develop data warehouse merupakan suatu proses yang memakan waktu paling lama. Kesuksesan proses ETL sangat dipengaruhi oleh kualitas data yang ada pada database OLTP. Penelitian ini bertujuan untuk mencari noise-noise yang mungkin timbul pada proses ETL dengan metode pengembangan data warehouse. Database OTLP yang digunakan untuk penelitian adalah database Perpustakaan STMIK AMIKOM Yogyakarta dan data warehouse yang dibangun berdasarkan tabel fakta transaksi perpustakaan. Dari hasil pengujian yang didapat adalah kegagalan pada proses ETL dari database OLTP ke database data warehouse adalah adanya noise. Setelah dianalisis ternyata noise ada pada tabel pinjam_mhs, yaitu adanya data yang bernilai null pada kolom kd_pinjam_mhs di tabel pinjam_mhs. Sehingga sebelum proses ETL dilakukan perlu adanya proses menghilangkan noise yang ada pada database sumber atau database OLTP

    Similar works