research

Menentukan Koefisien Ekspansi Linier Batang Kuningan Dengan Teknik Espi (Electronic Speckle Pattern Interferometry)

Abstract

Telah dilakukan eksperimen untuk menentukan koefisien ekspansi linier batang kuningan dengan teknik ESPI (Electronic Speckle Pattern Interferometry). Objek uji yang digunakan terbuat dari kuningan dengan diameter 45 mm, panjang 44 mm, dan dikenai beban thermal dari temperatur 30°Csampai dengan 40°C menggunakan heater (pemanas) yang ditempelkan erat dibelakang objek. Data citra spekel selama pemanasan diamati dan setiap selang waktu 1 menit disimpan di memori komputer untuk diproses. Pemrosesannya dilakukan dengan cara mensubtraksikan (mengurangkan) ke dua citraspekel pixel per pixel dan hasilnya ditampilkan di layar monitor dalam bentuk pola frinji. Dari eksperimen diperoleh harga koefisien ekspansi linier kuningan α = (1,96 ± 0,02)10-5/°C dengan standard deviasi terhadap rata-rata sebesar 1,02%.An experiment to determine the linear coefficient of expansion for the brass rod have been done by using the ESPI (Electronic Speckle Pattern Interferometry) technique. The specimen we used were brass with diameter 45 mm, length 44 mm, and thermal loaded from temperature 30°C up to 40°C use heaters behind object. The image speckle data for each 1 menit during thermal were record by the computers. Its process done by subtraction to image speckle data pixel by pixel, and the result presented on monitor screen in the fringe pattern. From experiment obtained that the average value of the linear coefficient of expansion for the brass is, α = (1,96 ± 0 ,02)10-5/°C with the deviation from average value is 1.02 %

    Similar works

    Full text

    thumbnail-image

    Available Versions

    Last time updated on 19/08/2017