research

PENGARUH BEKAM SECARA TIME SERIES TERHADAP TPENURUNAN TEKANAN DARAH PASIEN HIPERTENSI

Abstract

ABSTRAKHipertensi adalah suatu penyakit kronis dimana tekanan darah, baik sistolik maupun diastolik, meningkat di atas tekanan darah normal. Berdasarkan hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2007 hipertensi merupakan penyebab kematian ketiga dengan prevalensi sebesar 25,8 % pada tahun 2013. Pengobatan hipertensi dapat dilakukan melalui pengobatan alternatif, yaitu bekam. Bekam merupakan metode pengobatan yang dianjurkan Nabi Muhammad SAW dengan cara mengeluarkan toksin atau unsur-unsur yang tidak dibutuhkan lagi oleh tubuh. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui efek jangka panjang bekam terhadap hipertensi. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah time series dengan rancangan one group pretest-posttest. Penelitian dilakukan di Klinik Al-Wafa Banda Aceh dengan sampel berjumlah 30 responden yang didapatkan menggunakan metode quota sampling selama bulan Juni - Juli 2014. Data hasil penelitian diuji secara bertahap selama tiga waktu didapatkan perbedaan yang signifikan pada penurunan tekanan darah sebelum dan setelah dilakukan bekam secara time series (p value sistole Greenhouse-Geisser = 0,000 dan p value diastole Greenhouse-Geisser = 0,000 , ? = 5 %,

    Similar works