Pengembangan Model Pembelajaran untuk Mengoptimalkan Pengambilan Keputusan Peserta Didik SMP dalam Permainan Sepak bola.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengembangkan sintak model pembelajaran pengambilan keputusan peserta didik SMP kelas VII, (2) menguji efektifitas pelaksanaan model pembelajaran pengambilan keputusan peserta didik SMP kelas VII, dan (3) menguji efektifitas model pembelajaran pengambilan keputusan peserta didik SMP kelas VII. Metode penelitian ini menggunakan research and development (R and D) yang dimodifikasi dari Borg & Gall. Subjek penelitian ini adalah empat sekolah SMP Negeri yang berada di Kabupaten Kulon Progo yang diambil secara random. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji Wilcoxon. Hasil penelitian adalah: (1) telah tersusun dan tervalidasi model pembelajaran pengambilan keputusan peserta didik dengan kesepakatan moderat sampai sempurna, (2) hasil pelaksanaan model pembelajaran efektif untuk mengoptimalkan pengambilan keputusan peserta didik, dan (3) model pembelajaran yang dikembangkan mempunyai dampak positif terhadap pengoptimalan pengambilan keputusan peserta didik, hal tersebut dapat dilihat dari hasil uji Wilcoxon. Dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran yang dikembangkan efektif untuk mengoptimalkan pengambilan keputusan peserta didik SMP dalam permainan sepak bola

    Similar works