unknown

LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) SMP N 1 BERBAH

Abstract

Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan mata kuliah wajib bernilai 3 SKS yang harus ditempuh oleh setiap mahasiswa kependidikan di Universitas Negeri Yogyakarta. Program Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) dilaksanakan pada semester khusus 2015. SMP Negeri 1 Berbah merupakan salah satu dari sekian banyak sekolah yang dipilih untuk pelaksanaan kegiatan PPL. Praktek Pengalaman Lapangan ini bertujuan mendapatkan pengalaman tentang proses pembelajaran yang digunakan sebagai bekal untuk menjadi calon tenaga pendidik. Praktikan juga diharapkan mampu untuk memiliki nilai, sikap, pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan sebagai seorang pendidik dan memahami keadaan di lapangan dalam hal ini ialah sekolah dengan segala permasalahan di dalamnya. Kegiatan yang dilaksanakan program PPL BK antara lain, 1) layanan klasikal yang mencakup bidang pribadi, social,belajar. Sebelum melaksanakan layanan klasikal, praktikan menyebar angket (DCM) Daftar Cek Masalah serta dilanjutkan dengan pembuatan (RPL) Rencana Pelaksanaan Layanan yang digunakan untuk mendukung kelancaran proses pemberian layanan klasikal; 2) layanan bimbingan kelompok, metode yang digunakan adalah sosialisasi dan diskusi; 3) Layanan konseling individual diberikan kepada siswa yang membutuhkan bantuan secara mandalam; 4) Layanan Mediasi diberikan kepada siswa dan pihak yang bersangkutan untuk didiskusikan permasalahannya. Selain memberikan layanan, praktikan juga melaksanakan himpunan data serta pengadaan poster,leflet dan papan bimbingan. Hasil dari pelaksanaan PPL selama kurang lebih 1 bulan di SMP Negeri 1 Berbah ini secara umum berjalan dengan lancar dengan sedikit hambatan dan dapat dipetik hasilnya oleh mahasiswa berupa membantu siswa dalam menyelesaikan masalah secara mandiri dan memberikan informasi yang dibutuhkan siswa serta pemahaman baru mengenai tugas nyata pendidik di lapangan

    Similar works