PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN DENGAN MEDIA MODUL PADA
MATA DIKLAT GAMBAR TEKNIK
DI SMK MUHAMMADIYAH 3 YOGYAKARTA
Oleh:
Yanto Wibowo
NIM. 14503247006
ABSTRAK
Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dalam bidang
pendidikan teknik mesin. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengetahui struktur
desain pengembangan modul pembelajaran pada mata diklat gambar teknik di
SMK Muhammadiyah 3 Yogyakarta, 2) mengetahui kelayakan modul
pembelajaran yang telah dibuat untuk pembelajaran pada mata diklat gambar
teknik di SMK Muhammadiyah 3 Yogyakarta.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Reseach and
Development (R&D) model pengembangan yang digunakan pada Penelitian ini
mengadaptasi model Dick and Carey. Tahapan-tahapan dari penelitian Dick and
Carey yang telah dimodifikasi yaitu 1)analisis kebutuhan produk, 2)
pengembangan produk, 3) validasi dan evaluasi, 4) produk akhir. Teknik
pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan angket dengan model skala
Likert 5 pilihan jawaban. Teknik analisis data yang digunakan adalah dengan
teknik analisis stastistik deskriptif yang diungkapkan dalam distribusi skor
terhadap kategori skala penilaian yang telah ditentukan.
Hasil penilaian kelayakan modul yang dilakukan oleh ahli materi
memperoleh tingkat kelayakan 85% dengan klasifikasi sangat layak. Sedangkan
oleh ahli media memperoleh tingkat kelayakan 90,66 % dalam klasifikasi sangat
layak. Penilaian kelayakan oleh guru mata diklat memperoleh kelayakan sebesar
86,33 % dalam klasifikasi sangat layak. Keterbacaan modul oleh peserta didik
memperoleh kelayakan sebesar 71,35 % dengan klasifikasi layak. Berdasarkan
data tersebut, modul pembelajaran gambar teknik layak digunakan sebagai
media pembelajaran peserta didik di SMK Muhammadiyah 3 Yogyakarta.
Kata Kunci: pengembangan, modul pembelajaran gambar tekni