research

SISTEM INFORMASI AKADEMIK BERBASIS WEB PADA SMA PATRA MANDIRI 1 PLAJU

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk menganalisis dan merancang sistem yang menangani masalah pada bagian akademik SMA Patra Mandiri 1 , dimana analisis dan perancangan ini dapat menyelesaikan kesulitan kesulitan seperti dalam pencarian data, penyampaian informasi dan kegiatan – kegiatan akademik sekolah. Metode yang digunakan dalam penulisan laporan ini adalah metode Rational Unifed Process (RUP), dengan melakukan fase inception, fase elaboration, fase construction, dan fase transition, selain itu juga melakukan wawancara dan observasi serta pengumpulan data-data untuk memperoleh informasi yang dibutuhkan. Identifikasi masalah ditunjukkan dengan pembuatan kerangka PIECES, kebutuhan user digambarkan dengan use case diagram danglosarium use case. Metode perancangan proses dengan menggambarkan Diagram Sequencedan Diagram Activity, rancangan antarmuka program sebagai penghubung antara user dengan database. Hasil analisis ini diharapkan mampu membantu dalam pengelolahan data - data akademik dan terdapat pembagian hak akses sehingga keamanan data lebih terjamin

    Similar works