research

FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMANFAATAN ANTENATAL CARE DI WILAYAH PESISIR KECAMATAN MANDALLE

Abstract

Angka Kematian Ibu (AKI) yang masih tinggi di Indonesia dapat dicegah melalui pemeriksaan kehamilan atau antenatal care (ANC) sesuai dengan standar pelayanan antenatal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan pemanfaatan ANC pada ibu di wilayah pesisir Kecamatan Mandalle tahun 2013. Jenis penelitian yang digunakan adalah observasional analitik dengan rancangan cross sectional study. Analisis data menggunakan uji chi-square dan uji phi (??). Pengambilan sampel secara accidental sampling terhadap ibu yang memiliki anak berusia <1 tahun pada saat penelitian berlangsung sebanyak 95 orang sampel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat variabel yang memiliki hubungan signifikan dengan pemanfaatan ANC di wilayah pesisir Kecamatan Mandalle tahun 2013 yaitu tingkat pendidikan (p=0,042) dengan kekuatan hubungan lemah (??=0,209), paritas (p=0,017) dengan kekuatan hubungan sedang (??=0,294), pengetahuan (0,007) dengan kekuatan hubungan sedang (??=0,274), dan kondisi kesehatan ibu hamil (0,036) dengan kekuatan hubungan lemah (??=0,215). Variabel yang tidak memiliki hubungan signifikan dengan pemanfaatan ANC yaitu umur (p=0,326), status pekerjaan (p=0,472), kepercayaan terhadap medis (p=0,091), waktu tempuh (p=0,659), dan jarak tempuh (p=0,391). Oleh karena itu, disarankan agar peningkatan pengetahuan dan kesadaran ibu tentang keteraturan pemeriksaan dan manfaat setiap jenis pelayanan ANC melalui sosialisasi dan konseling oleh petugas kesehatan melalui kerja sama antar pihak

    Similar works