Eksistensi Radio Rewako Menghadapi Persaingan di Era Digital

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui eksistensi radio Rewako dalam mengadapi persaingan di era digital. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data penelitian ini menggunakan data tertulis dengan mengambil informan dari Radio Rewako. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian inidilakukan secara induktif (dari data ke teori), yakni berangkat dari data khusus hasil penelitian lapangan, berupa proses interpretasi transkrip hasil wawancara, pengamatan, dan dokumentasi yang telah terkumpul, kemudian dikorelasikan dengan pendekatan teori yang digunakan untuk menarik suatu kesimpulan umum. Penelitian ini menunjukkan bahwa Radio Rewako saat ini masih tetap eksis dan bertahan menghadapi persaingan di era digital. Radio ini telah bertransformasi dari analog ke digital lewat streaming radio atau siaran langsung difacebook, Instagram, Twitter dan Youtube. Inilah perbedaan dengan radio-radio yang lainnya. Akhirnya penulis merekomendasikan kepada masyarakat untuk dapat bersikap bijak dan pintar dalam bermedia sosial.Implikasi dari penelitian ini adalah: (1) Radio Rewako harus terus berinovasi kreatif dan mengikuti era digital saat ini. (2) Radio Rewako terus meningkat siaran-siaran yang berkualitas.(3) Radio Rewako terus menyajikan informasi menarik, aktual, dan mencerdaskan masyaraka

    Similar works