PERANCANGAN MODEL REVERSE LOGISTIC PADA PERISHABLE PRODUCT

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merancang model reverse logistic Perishable Product berupa roti tawar guna mengefisiensi roti yang dikembalikan karena tidak terjual di toko dan mendekati masa kadaluarsa.Model reverse Logistic akan memunculkan alternative yang selanjutnya akan diranking Dengan menggunakan metode Analytical Hierarchy Process (AHP) selanjutnya dilakukan analisis risiko pada masing masing alternative di dalam proses reverse logistic tersebut. Reverse Logistic menjadi semakin penting dalam upaya untuk mengurangi dampak negatif limbah dan meningkatkan keberlanjutan lingkungan dalam industri roti.. Hasil dari penilaian ini memberikan wawasan tentang aspek mana dari proses yang perlu ditingkatkan untuk mencapai tujuan keberlanjutan. Selain itu, analisis risiko juga dilakukan untuk mengidentifikasi potensi risiko yang terkait dengan implementasi model Reverse Logistic.Hasil dari penelitian ini adalah perancangan model Reverse Logistic roti yang efektif dan berkelanjutan. Model ini dapat membantu mengoptimalkan proses pengumpulan, pengolahan, dan distribusi produk kembali dalam industri roti, sehingga mengurangi dampak lingkungan dan meningkatkan efisiensi operasional.Penelitian ini memberikan kontribusi pada pemahaman lebih lanjut tentang implementasi Reverse Logistic dalam industri roti dan memberikan panduan praktis bagi para pemangku kepentingan untuk mengadopsi pendekatan yang berkelanjutan dalam manajemen limbah dan sumber daya

    Similar works