Multimedia Interaktif Berbasis Articulate Storyline untuk Melatih Kecerdasan Visual pada Materi ikatan Kimia

Abstract

The aim of this research was to obtain interactive multimedia based on articulate storylines that have met the valid, practical, and effective categories in training visual intelligence on chemical bonding material. This research uses a type of Research and Development (R&D) research which refers to the 4D development model by Thiagarajan. However, this research is limited only to the development stage. The instruments used were validation sheets, student response questionnaires, and pretest-posttest sheets. Based on the results of the research, it showed that the validity data of multimedia received score of β‰₯ 3 with a valid category, the practicality data of multimedia obtained from the results of students' responses obtained a percentage of 96.458% with a very practical category, and the effectiveness data of multimedia obtained from the pretest-posttest results analyzed with the Paired Sample T-Test test it got a Significance (2-tailed) value of 0.000 and the pretest-posttest results analyzed with the classical completeness test got a percentage of 90% for the visual intelligence test and 85% for the cognitive test with the effective category. The existence of a relationship between visual intelligence and students' cognitive is shown by the results of the Rank Spearman correlation test with a correlation coefficient value of 0.545 which indicates a strong relationship between visual intelligence and cognitive ability, so it can be concluded that interactive multimedia based on articulate storyline has fulfilled the valid, very practical, and effective category as learning multimedia to train students' visual intelligence which will affect students' cognitive abilities.Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh multimedia interaktif berbasis articulate storyline yang telah memenuhi kategori valid, praktis, dan efektif dalam melatih kecerdasan visual pada materi ikatan kimia. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian Research and Development (R&D) yang mengacu pada model pengembangan 4D oleh Thiagarajan. Namun, penelitian ini terbatas hanya sampai tahap development. Instrumen yang digunakan berupa lembar validasi, angket respon peserta didik, dan lembar pretest-posttest. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa data validitas multimedia mendapat skor β‰₯ 3 dengan kategori valid, data kepraktisan multimedia yang diperoleh dari hasil respon peserta didik mendapat persentase 96,458% dengan kategori sangat praktis, serta data keefektifan multimedia yang diperoleh dari hasil pretest-posttest yang dianalisis dengan uji Paired Sample T-Test mendapat nilai Signifikansi (2-tailed) sebesar 0,000 serta hasil pretest-posttest yang dianalisis dengan uji ketuntasan klasikal mendapat persentase sebesar 90% untuk tes kecerdasan visual dan 85% untuk tes kognitif dengan kategori efektif. Adanya hubungan antara kecerdasan visual dan kemampuan kognitif peserta didik ditunjukkan dengan hasil uji korelasi Rank Spearman dengan nilai koefisien korelasi sebesar 0,545 yang menunjukkan adanya hubungan kuat antara kecerdasan visual dengan kemampuan kognitif, sehingga dapat disimpulkan bahwa multimedia interaktif berbasis articulate storyline telah memenuhi kategori valid, sangat praktis, dan efektif sebagai multimedia pembelajaran untuk melatih kecerdasan visual yang akan berpengaruh pada peningkatan kemampuan kognitif peserta didik

    Similar works