KONTRIBUSI INFORMASI MEDIA SOSIAL INSTAGRAM @INDO_PSIKOLOGI UNTUK MEMENUHI KEBUTUHAN INFORMASI MENGATASI KECEMASAN: Analisis Deskriptif pada pengikut akun Instagram @indo_psikologi

Abstract

Shafira Nanda Widjaya (1901142). Kontribusi Informasi Media Sosial Instagram @indo_psikologi untuk Memenuhi Kebutuhan Informasi Mengatasi Kecemasan. Skripsi. Program Studi Perpustakaan dan Sains Informasi, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Pendidikan Indonesia, 2023. Email: [email protected] Skripsi ini berjudul "Kontribusi Informasi Media Sosial Instagram @indo_psikologi untuk Memenuhi Kebutuhan Informasi Mengatasi Kecemasan." Ketika individu mulai merasa tidak nyaman maka individu tersebut akan mulai mencari informasi. Pencarian informasi mengenai gangguan kecemasan tersebut dapat melalu internet ataupun social media. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana kontribusi informasi yang disajikan oleh akun Instagram @indo_psikologi dalam memenuhi kebutuhan informasi mahasiswa yang mengalami kecemasan. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif dengan pengumpulan data menggunakan kuesioner. Sampel penelitian terdiri dari 100 orang respond yang telah mengikuti akun Instagram @indo_psikologi dan mengalami kecemasan, dipilih melalui simple random sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh antara Kontribusi Informasi Media Sosial Instagram @indo_psikologi dengan kecemasan. Nilai koefisien determinesi menunjukkan bahwa kedua variabel independen (kontribusi informasi media social Instagram dan kebutuhan informasi) secara bersama-sama berkontribusi terhadap kecemasan. Berdasarkan hasil penelitian dari 100 respond melalui kuesioner, dapat disimpulkan bahwa Kontribusi Informasi Media Sosial Instagram @indo_psikologi dan Kebutuhan Informasi secara bersama-sama mempengaruhi kecemasan. Akun Instagram @indo_psikologi yang diikuti lebih dari 5 juta pengikut memainkan peran penting dalam menyediakan informasi yang relevan dan bermanfaat bagi mahasiswa yang menghadapi kecemasan. Hal ini memberikan wawasan penting tentang peran media sosial sebagai sumber informasi dan dukungan dalam mengatasi tantangan psikologis di era digital ini. Kata Kunci: Kebutuhan Informasi, Kecemasan, Kontribusi Sosial Media

    Similar works