Pemanfaatan Social Media Marketing di PT. Prove Fit Indonesia Dengan Menggunakan Analisis SWOT

Abstract

yang dimilki Divisi Social Media Marketing PT. Prove Fit Indonesia Faktor eksternal apa yang dihadapi PT. Prove Fit Indonesia serta untuk mengetahui Bagaimana menentukan Social Media Marketing berdasarkan analisis SWOT. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dimana objek penelitian ini adalah divisi Social Media Marketing dari PT. Prove Fit Indonesia. Metode pengambilan data yang dilakukan adalah dengan melakukan wawancara dengan divisi Social Media Marketing dari PT. Prove Fit Indonesia. Populasi yang digunakan adalah karyawan divisi Social Media Marketing dari PT. Prove Fit Indonesia yang berjumlah 4 orang. Sampel yang digunakan adalah sampel jenuh dimana jumlah sampel adalah semua anggota populasi dengan menggunakan metode analisis SWOT matrik IFAS EFAS. Hasil dari penelitian yang dilakukan menunjukan bahwa social media marketing yang digunakan oleh PT. Prove Fit Indonesia berdasarkan pada Matriks IFAS dan EFAS, masing-masing memperoleh skor IFAS = 3,04 dan EFAS = 3,02. kemudian dimasukan ke dalam Matriks IE. Setelah dimasukan, social media marketing PT. Prove Fit Indonesia berada pada Kuadran I, dimana perusahaan berada pada situasi yang menguntungkan

    Similar works