Perbandingan Model Hujan Berdasarkan Data Hujan Tahun Masehi dan Hijriah

Abstract

Model distribusi yang digunakan untuk pemodelan data hujan tahun masehi dan tahun hijriah adalah distribusi Gamma dan Weibull. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan model terbaik untuk data curah hujan dengan menggunakan distribusi Gamma dan Weibull. Data penelitian yang digunakan adalah data curah hujan tahun Masehi 19902008 dan tahun hijriah 1410-1429 kota Pekanbaru. Pada penelitian ini diperoleh hasil bahwa model distribusi Weibull lebih sesuai untuk data hujan pada tahun 1410-1429 hijriah dibandingkan dengan distribusi Gamma. Hal ini ditunjukkan dari hasil uji AIC (Aikake’s Information Criterion)yang menunjukkan bahwa nilai AIC untuk distribusi Gamma lebih besar dibandingkan dengan hasil uji AIC pada nilai distribusi Weibull, sedangkan nilai AIC distribusi Gamma untuk data tahun hijriah lebih kecil dari data tahun masehi untuk distribusi Gamma. Katakunci: data curah hujan, distribusi Gamma, distribusi Weibul

    Similar works