Model Pelatihan Mendesain Tekstil Menggunakan Adobe Photoshop Untuk Meningkatkan Kompetensi Guru SMK Tata Busana

Abstract

Model pelatihan mendesain tekstil menggunakan adobe photoshop ini bertujuan untuk: (1) menghasilkan model pengembangan pelatihan mendesain tekstil menggunakan adobe photoshop, metode yang digunakan dalam penelitian ini penelitian pengembangan (R&D) untuk meningkatkan kompetensi guru Tata Busana di Kabupaten Gowa. Tempat penelitian di SMK Negeri 2 Gowa dengan subjek uji coba adalah guru SMK Tata Busana Se-Kabupaten Gowa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan model pelatihan mendesain tekstil menggunakan adobe photoshop mengacu pada model pengembangan ADDIE dan telah memenuhi kriteria Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation sehingga dihasilkan silabus, skenario kegiatan pembelajaran, buku panduan model dan modul yang tervalidasi. Kata Kunci : Adobe photoshop, Pelatihan, Pengembangan model

    Similar works