PACKAGING LABELING DAN DIGITAL MARKETING SEBAGAI STRATEGI PEMASARAN UKM GULAJAHE DESA GUNUNG KIJANG

Abstract

Usaha Kecil Menengah (UKM) memiliki pengaruh penting dalam pertumbuhan ekonomi daerah dan berpotensi untuk mengenalkan produk lokal ke luar negara. UKM Gula Jahe Ibu Eni menjual gula jahe alami yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh dan berlokasi di Desa Gunung Kijang, Kabupaten Bintan. Masalah yang dihadapi oleh UKM Gula Jahe ini yaitu kemasannya yang masih sederhana, label produk yang kurang menarik serta pemasaran produk yang masih mencakup wilayah tertentu dan belum adanya promosi produk. Tujuan dilakukannya kegiatan ini ialah untuk melakukan pengemasan, pelabelan dan digital marketing pada usaha gula jahe Ibu Eni untuk menambah nilai jual dari produk yang dihasilkannya. Realisasi pemecahan masalah yang dihadapi oleh UKM Gula Jahe Ibu Eni adalah dengan membuatkan akun media sosial, memperbarui kemasan dan label produk, serta mempromosikan produk gula jahe Ibu Eni di media sosial. Metode penyelesaian masalah ialah dengan melakukan pengamatan dan wawancara kepada pemilik usaha mengenai desain label dan kemasan produk yang diinginkan serta pembahasan mengenai promosi produk secara online. Hasil dari kegiatan ini berupa kemasan dan label produk yang sudah diperbarui menjadi lebih aman dan menarik, kemudian produk gula jahe sudah dapat dipromosikan di media sosial yang telah dibuat oleh penulis untuk UKM Ibu Eni dalam rangka menarik minat pembeli.&nbsp

    Similar works