Perbandingan antara Pengaruh Olahraga Berlebihan dan Paparan Asap Rokok terhadap Kualitas Spermatozoa Tikus Wistar (Rattus Norvegicus)

Abstract

Olahraga berlebihan dapat menyebabkan peningkatan radikal bebas sebanyak 2–3 kali. Asap rokok dapat meningkatkan radikal bebas serta menurunkan antioksidan dalam cairan semen sehingga dapat mengakibatkan kerusakan DNA melalui fragmentasi DNA seluler. Radikal bebas dapat berasal dari sumber endogen, yaitu pada reaksi reduksi oksidasi normal dalam mitokondria, peroksisom, sedangkan radikal bebas dari sumber eksogen berasal dari asap rokok, inflamasi, dan latihan olahraga berlebihan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan antara pengaruh olahraga berlebihan dan paparan asap rokok terhadap kualitas spermatozoa tikus Wistar (Rattus norvegicus). Jenis penelitian ialah eksperimental dengan post-test only control group design. Sampel penelitian sebanyak 9 ekor tikus wistar (Rattus norvegicus) dibagi menjadi 3 kelompok: kelompok P0 tidak diberikan olahraga berlebihan dan paparan asap rokok; kelompok P1 diberikan olahraga berlebihan intensitas berat; dan kelompok P2 diberikan paparan asap rokok 2 batang. Perlakuan dilakukan selama 50 hari. Hasil penelitian menunjukkan perbedaan konsentrasi antar kelompok penelitian, namun analisis statistik menunjukkan hasil yang tidak bermakna (P>0,05). Pada motilitas didapatkan hasil bermakna untuk motilitas normal dan abnormal kelompok P0 dan P1 (P=0,002), serta kelompok P0 dan P2 (P=0). Pada morfologi didapatkan hasil bermakna antara kelompok P0 dan P1 (P=0,004). Simpulan: Pemberian olahraga berlebihan dan paparan asap rokok berpengaruh terhadap kualitas spermatozoa tikus Wistar (Rattus norvegicus)

    Similar works

    Full text

    thumbnail-image

    Available Versions

    Last time updated on 09/10/2022