PENDIDIKAN KARAKTER PADA ALAT EVALUASI DI SEKOLAH INKLUSI: Studi Multi Situs di MI Al Islam Krasak Salaman, Kabupaten Magelang

Abstract

 Tujuan penelitian ini untuk menemukenali muatan pendidikan karakter pada alat evaluasi di sekolah inklusi MI Al Islam Krasak Salaman, Kabupaten Magelang. Metode analisisnya menggunakan analisis isi (content analysis), mencakupi: mengklasifikasi komponen data, mengambil sampel, merekam dan mengkode, menyederhanakan data, menarik simpulan dan menyusun narasi (Krippendorff, 2004). Hasil penelitian dapat dipaparkan bahwa penanaman pendidikan karakter kepada siswa lewat alat evaluasi Sekolah Inklusi di MI Al Islam Krasak Salaman, Kabupaten Magelang sudah beragam. Muatan dimaksud meliputi: muatan pendidikan karakter berdasarkan (1) olah hati, meliputi: jujurdan tanggung jawab; (2) olah pikir, meliputi: kritis dan kreatif; (3) kinestetik/olah raga, meliputi: tangguh dan disiplin; serta (4) olah rasa dan karsa, meliputi:  sikap peduli dan cinta tanah air

    Similar works