Perbedaan Stres dan Harga Diri Guru Ditinjau dari Status Sekolah RSBI dan Non RSBI

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan stres dan harga diri guru ditinjau dari status sekolah RSBI dan Non RSBI. Subjek penelitian sebanyak 60 guru, dengan rincian 30 guru RSBI dan 30 guru Non RSBI. Instrumen penelitian yang digunakan adalah skala stres dan skala harga diri.Hasil penelitian menunjukkan tidak ada perbedaan stres guru ditinjau dari status sekolah RSBI dan Non RSBI (p = 0,973 > 0,05), tidak ada perbedaan harga diri guru ditinjau dari status sekolah RSBI dan Non RSBI (p = 0,182 > 0,05), serta tidak ada perbedaan stres dan harga diri guru ditinjau dari status sekolah RSBI dan Non RSBI (p = 0,396 > 0,05).Disarankan untuk peneliti selanjutnya memperbanyak subjek penelitian dan dilakukan diberbagai kota atau kabupaten. Bagi guru Non RSBI, meskipun tidak ada tuntutan seperti yang disyaratkan untuk guru RSBI dapat lebih meningkatkan kompetensinya dengan mengikuti seminar, workshop, pelatihan, diklat, dan kursus yang berkaitan dengan tugas profesionalnya

    Similar works

    Full text

    thumbnail-image

    Available Versions

    Last time updated on 09/10/2022