research

Pengaruh Jarak Anoda-Katoda dan Durasi Pelapisan terhadap Laju Korosi pada Hasil Electroplating Hard Chrome

Abstract

Electroplating hard chrome merupakan pelapisan permukaan logam yang biasa digunakan untuk industri dengan tujuan meningkatkan umur pakai (lifetime). Jarak anoda-katoda dan durasi pelapisan adalah salah satu faktor yang menentukan kualitas hasil electroplating hard chrome, sedangkan pengujian laju korosi merupakan faktor koreksi terhadap hasil electroplating untuk didapatkan umur pakai. Penelitian ini dilakukan menggunakan metode penelitian eksperimen sejati dengan melibatkan satu variabel bebas yaitu jarak anoda-katoda dengan variasi yang digunakan adalah 9 cm, 12 cm, 15 cm, dan 18 cm, sedangkan variabel terikat yang diamati yaitu uji laju korosi hasil electroplating hard chrome. Variabel terkontrol pada penelitian ini adalah durasi pelapisan selama 45 menit dan 60 menit. Komposisi larutan elektrolit yang digunakan yaitu chromic acid 300 gr/L dan asam sulfat 3 gr/L, dengan rapat arus 45 A/dm2 dan temperatur elektrolit 50oC. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jarak anoda-katoda dan durasi pelapisan electroplating hard chrome pada baja ST-37 berpengaruh secara nyata terhadap hasil uji laju korosi atau Corrosion Penetration Rate (CPR)

    Similar works

    Full text

    thumbnail-image

    Available Versions

    Last time updated on 09/07/2019