ANALISIS PENDAPATAN USAHATANI JERUK MANIS DI DESA SUKARAMAI KECAMATAN KOTO BALINGKA KABUPATEN PASAMAN BARAT

Abstract

Pengelolaan usahatani jeruk di Desa Sukaramai Kecamatan Koto Balingka Kabupaten Pasaman barat bertujuan untuk meningkatkan produksi dan pendapatan petani. Karena dengan meningkatnya produksi yang dihasilkan maka keuntungan atau pendapatan petani akan lebih maksimal. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis pendapatan usahatani jeruk manis dan menganalisis kelayakan usaha tani jeruk manis di Desa Sukaramai Kecamatan Koto Balingka Kabupaten Pasaman Barat. Penelitian yang dilakukan ini berjenis penelitian kuantitatif dengan bentuk analisis dan subjek yang dijadikan sumber dalam penelitian ini adalah petani jerukmanis. Data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Metode analisis data menggunakan rumus pendapatan dan kelayakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendapatan petani Jeruk Manis di daerah penelitian sebesar Rp. 8.325.655 /musim tanam.Usahatani Jeruk Manis  layak untuk diusahakan di daerah penelitian dikarenakan nilai R/C Rasio yang di peroleh lebih besar dari satu (R/C Rasio 1). Dengan nilai 5.88 1 dan nilai B/C Rasio  yang di peroleh lebih besar dari satu (B/C Rasio 1)  dengan nilai 5,17 1 maka dikatakan bahwa usahatani Jeruk Manis layak di usahakan di Desa Sukaramai Kecamatan Koto Balingka Kabupaten Pasaman Barat

    Similar works