Desain Interior Tourism Information CENTER Sidoarjo Dengan Konsep Historical Recognition and Modern Smart TECHNOLOGY

Abstract

Keberadaan potensi wisata pada suatu daerah dapat menjadi daya tarik yang mendorong wisatawan untuk mengunjungi daerah tersebut. Pengembangan Pariwisata Indonesia mengacu pada Peraturan Pemerintah Nomor 50 Tahun 2011 yang memproritaskan tentang Rencana Induk Pengembangan Kepariwisataan Nasional Tahun 2010 – 2025 (RIPPARNAS). Menghadirkan sebuah TIC yang difungsikan sebagai sarana distribusi informasi terkait potensi yang dimiliki daerah, merupakan salah satu bentuk dukungan dalam mengembangkan pariwisata suatu daerah. Khususnya Kabupaten Sidoarjo, merupakan daerah berpotensi wisata yang membutuhkan pengembangan dalam hal penyebaran informasi wisata daerah. Menciptakan desain TIC berkonsep pengenalan sejarah melalui eksplorasi potensi Sidoarjo dengan bentuk penyajian informasi berteknologi canggih dan modern dapat dijadikan solusi yang tepat. Metode desain yang dilakukan meliputi pengumpulan data secara langsung maupun tidak langsung. Survei lapangan pada beberapa TIC di kota yang berpotensi wisata dilakukan sebagai studi pembanding. Wawancara dan analisa kuesioner juga dilakukan untuk mengetahui jumlah masyarakat yang mengetahui fungsi TIC maupun untuk menentukan kebutuhan wisatawan dan ketertarikannya pada TIC. Studi literatur dari berbagai sumber, baik buku, internet, maupun jurnal dilakukan sebagai data pelengkap. Pemilihan konsep Historical Recognition and Modern Smart Technology dimaksudkan untuk mengenalkan sejarah kerajaan di Sidoarjo melalui eksplorasi potensi wisata daerah, serta menyesuaikan ketertarikan masyarakat era modern ini terhadap kemajuan teknologi dan gaya hidup yang sedang tren. Selain itu, penyajian informasi diterapkan secara modern dengan lebih memainkan interaksi dan pengalaman pengunjung. Aplikasi pada interior TIC berdasarkan konsep historical recognition yaitu melalui elemen interior dinding dan lantai yang dibuat bercerita dengan pembagian area mengikuti alur cerita sejarah. Sedangkan konsep modern diaplikasikan sebagai nuansa keseluruhan pada ruangan, dan smart technology ditunjukkan sebagai media utama penyajian informasi pada TIC

    Similar works

    Full text

    thumbnail-image

    Available Versions

    Last time updated on 27/10/2022