Faktor-faktor yang Mempengaruhi Pembayaran Zakat Profesi pada Pegawai Negeri Sipil di Kota Banjarmasin

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh dari variabel pangkat dan golongan, jenis kelamin, jumlah tanggungan keluarga, lama pendidikan, frekuensi pengajian, serta pendapatan lain selain gaji sebagai determinan terhadap pembayaran zakat profesi di kalangan Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kota Banjarmasin. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik analisis regresi logistik untuk menganalisis data. Penelitian ini melibatkan data primer atas 126 responden yang diambil menggunakan teknik convenience sampling dengan kriteria PNS Golongan III dan IV di mana golongan tersebut memiliki gaji yang telah memenuhi nisab zakat profesi. Diperoleh hasil bahwa variabel pangkat dan golongan, jenis kelamin, dan pendapatan lain selain gaji masing-masing berpengaruh negatif signifikan terhadap pembayaran zakat profesi sedangkan variabel jumlah tanggungan keluarga, lama pendidikan, dan frekuensi pengajian masing-masing ditemukan memiliki pengaruh positif signifikan terhadap pembayaran zakat profesi

    Similar works

    Full text

    thumbnail-image

    Available Versions

    Last time updated on 09/10/2022