Abstrak Kepuasan konsumen merupakan tonggak keberhasilan suatu perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh: 1) kualitas produk terhadap kepuasan konsumen; 2) harga terhadap kepuasan konsumen; 3) kualitas layanan terhadap kepuasan konsumen; dan 4) kualitas produk, harga, dan kualitas layanan terhadap kepuasan konsumen secara simultan Penelitian ini dilakukan di restoran cepat saji KFC Basuki Rahmat Surabaya Jalan Basuki Rahmat Nomor 27-31. Sampel penelitian adalah pelanggan berjenis kelamin laki-laki atau perempuan dengan usia 17 tahun keatas yang telah melakukan pembelian di Restoran Cepat Saji KFC Basuki Rahmat minimal satu kali. Data diperoleh melalui kuesioner dan dianalisa dengan uji signifikansi parameter parsial (Uji T) untuk mengukur pengaruh secara parsial dan Uji siginifikansi simultan (Uji F) untuk mengukur pengaruh secara simultan . Hasil penelitian menunjukan: 1) Tidak ada pengaruh kualitas produk terhadap kepuasan konsumen Restoran Cepat Saji KFC Basuki Rahmat; 2) Terdapat pengaruh kualitas harga terhadap kepuasan konsumen Restoran Cepat Saji KFC Basuki Rahmat; 3) Terdapat pengaruh yang dominan kualitas layanan terhadap kepuasan konsumen Restoran Cepat Saji KFC Basuki Rahmat; dan 4) Terdapat pengaruh kualitas produk, kualitas harga dan kualitas layanan terhadap kepuasan konsumen Restoran Cepat Saji KFC Basuki Rahmat secara simultan Kata kunci : Kualitas produk, harga, kualitas layanan, kepuasan konsumen Abstract Consumer satisfaction is a milestone of success of a company. This research is aim to understand the effect of: 1) product quality on customer satisfaction; 2) price on customer satisfaction; 3) service quality to customer satisfaction; and 4) quality of product, price, and quality of service to consumer satisfaction simultaneously. This research is conducted at fast food restaurant KFC Basuki Rahmat Surabaya Jalan Basuki Rahmat Number 27-31. Sample is customers male or female, aged 17 and above who have purchased at KFC Basuki Rahmat Fast Food Restaurant at least once. Data is obtained through questionnaire and analyzed by partial parameter significance test (T test) to measure partial and simultaneous significance test (F statistical test) to measure influence simultaneously. The result is showed that: 1) Product quality give no effect to satisfaction of KFC Basuki Rahmat customers; 2) Price quality influence satisfaction of KFC Basuki Rahmat consumers; 3) Service quality give dominant influence to satisfaction of KFC Basuki customers; and 4) Product quality, price quality and service quality influence to satisfaction KFC Basuki Rahmat of consumers simultaneously. Keywords: Product quality, price, service quality, customer satisfactio