PEMASARAN KERUPUK IKAN DI MASA PANDEMI COVID-19 PADA KUBE DESA KELONG KABUPATEN BINTAN

Abstract

Munculnya wabah penyakit Corona Virus Diseases-19 (Covid-19) sangat mempengaruhi kehidupan manusia. Kegiatan pemasaran produk kerupuk ikan sangat terdampak covid-19 di Desa Kelong Kecamatan Bintan Pesisir Kabupaten Bintan. Tujuan dilakukannya pengabdian masyarakat ini yaitu untuk membantu masyarakat dalam memasarkan produk kerupuk ikan berbasis digital dan meningkatkan masyarakat tersebut agar mereka dapat mandiri, berkembang serta tidak selalu bergantung dari bantuan pemerintah dengan cara membantu peningkatan kelangsungan usaha kerupuk ikan milik warga. Masyarakat perlu mengetahui betapa pentingnya untuk tetap berwirausaha dalam masa pandemi ini. Tahapan kegiatan dirancang selama 1 minggu yang didahului dengan kegiatan koordinasi dan komunikasi dengan pihak desa Kelong. Persiapan dimaksudkan adalah penetapansasaran kegiatan, dan lokasi kegiatan. Hasil kegiatan ini sangat sesuai dengan yang diharapkan yaitu pada kegiatan yang dilaksanakan dapat membantu masyarakat yang secara aktif melalui bantuan pembuatan sosial media guna membantu memasarkan produk kerupuk ikan  masyarakat desa Kelong

    Similar works