GAMBARAN PENGETAHUAN IBU HAMIL DALAM MENGKONSUMSI TABLET FE DI PUSKESMAS BANIONA KECAMATAN WOTAN ULUMADO KABUPATEN FLORES TIMUR

Abstract

Iron supplementation is an important effort in preventing and overcoming anemia, and is the most effective way, because it contains folic acid. Therefore, it is very important for pregnant women to consume FE tablets regularly. Compliance with pregnant women in consuming FE is a health behavior that is influenced by various factors, one of which is knowledge. This study aims to describe the knowledge of pregnant women in consuming Fe tablets at the Baniona Health Center, Wotan Ulumado District, East Flores Regency. The research design used was descriptive quantitative with cross sectional approach. The research samples were all pregnant women who had their pregnancy checked in the working area of ​​the Baniona Community Health Center and had met the inclusion criteria, namely: 1. Pregnant women who performed the examination in the Baniona Community Health Center working area; 2. Willing to be a respondent; and 3. Pregnant women who can read and write. The number of respondents as much 152 pregnant women and the study was conducted in January 2021. The sample was selected using a total sampling technique. Data were collected using a questionnaire. Data analysis using univariate anilysis. The results showed that the knowledge of pregnant women was obtained by 60 respondents (39.5%) with a low level of knowledge and 92 respondents (60.5%) with a good level of knowledge. Conclusion: the majority of pregnant women consuming FE at Baniona Health Center are in good category.   Keywords: Knowledge, Pregnant Women, Fe TabletsSuplementasi Fe merupakan upaya penting dalam mencegah dan menanggulangi anemia, dan merupakan cara yang paling efektif, karena kandungannya dilengkapi asam folat. Oleh karena itu, sangat penting bagi ibu hamil untuk mengkonsumsi tablet Fe secara rutin. Kepatuhan ibu hamil dalam mengkonsumsi Fe merupakan sebuah perilaku kesehatan yang dipengaruhi oleh berbagai faktor, salah satu diantaranya adalah pengetahuan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan ibu hamil dalam mengkonsumsi tablet Fe di Puskesmas Baniona Kecamatan Wotan Ulumado Kabupaten Flores Timur. Desain penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Sampel penelitian adalah semua ibu hamil yang memeriksakan kehamilannya di wilayah kerja Puskesmas Baniona Kecamatan Wotan Ulumado Kabupaten Flores Timur dan telah memenuhi kriteria inklusi, yaitu: 1.Ibu hamil yang melakukan pemeriksaan di wilayah kerja Puskesmas Baniona; 2.Bersedia menjadi responden; dan 3. Ibu hamil yang bisa membaca dan menulis. Jumlah responden dalam penelitian ini adalah 152 ibu hamil dan penelitian dilakukan pada bulan Januari 2021. Sampel dipilih menggunakan teknik total sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan anilisis univariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan ibu hamil di Puskesmas Baniona didapatkan 60 responden (39,5%) dengan tingkat pengetahuan kurang dan 92 responden (60,5%) dengan tingkat pengetahuan baik. Kesimpulan mayoritas pengetahuan ibu hamil di Puskesmas Baniona dalam mengkonsumsi tablet Fe adalah kategori baik.   Kata Kunci: Pengetahuan, Ibu Hamil, Tablet F

    Similar works