Nilai Kearifan Lokal Kesenian Banteng sebagai Sumber Penguatan Pendidikan Karakter Siswa di Sekolah

Abstract

Abstrak: Nilai kearifan lokal merupakan salah satu penyaring kebudayaan baru yang datang dalam kehidupan masyarakat. Nilai kearifan lokal terkandung dalam kebudayaan maupun bentuk olah pikir manusia seperti Kesenian Banteng. Kesenian Banteng menjadi kesenian yang menggabungkan sendratari, mantra dan ilmu kanuragan dengan kepala banteng sebagai ikon yang mengandung beragam nilai luhur. Maka dari itu nilai kearifan lokal dalam Kesenian Banteng dapat menjadi salah satu sumber penguatan pendidikan karakter. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi nilai-nilai kearifan lokal dalam Kesenian Banteng yang dapat menjadi sumber penguatan pendidikan karakter. Penelitian ini menggunakan pendekatan etnografi dengan kualitatif sebagai jenis penelitian ini. Hasil penelitian ini yaitu ditemukannya (1) nilai kearifan lokal Kesenian Banteng dalam hubungan manusia dengan Tuhan, (2) nilai kearifan lokal Kesenian Banteng dalam hubungan manusia dengan lingkungan, (3) nilai kearifan lokal Kesenian Banteng dalam hubungan manusia dengan sesama manusia, dan (4) nilai kearifan lokal Kesenian Banteng yang dapat menjadi sumber penguatan pendidikan karakter siswa di sekolah.Kata Kunci: Nilai, Kearifan Lokal, Kesenian Banteng, Pendidikan Karakte

    Similar works