Artikel ini merupakan hasil dari kegiatan pengabdian pada masyarakat yang dilakukan bertujuan untuk memberikan pelatihan kepada guru bimbingan dan konseling dalam penyusunan program bimbingan dan konseling untuk meningkatkan layanan bimbingan dan konseling di sekolah. Pokok bahasan yang diangkat dan difokuskan dalam hal ini adalah tentang upaya perbaikan kompetensi guru bimbingan dan konseling dalam menyusun program layanan dan peningkatan kapasitas guru bimbingan dan konseling dalam hal pemanfaatan media aplikasi dalam memudahkan perluasan akses layanan bimbingan dan konseling di sekolah. Tim PKM memberikan beberapa langkah strategi terkait penyusunan program layanan bimbingan konseling dan pemanfaatan media aplikasi dalam memudahkan perluasan akses layanan bimbingan dan konseling. Diharapkan dengan sosialisasi dan pelatihan ini, semua guru bimbingan dan konseling dapat meningkatkanpenyelenggaran layanan bimbingan dan konseling dengan program yang baik. Selain itu juga karena bimbingan dan konseling merupakan proses komunikasi, maka dari itu dalam melaksanakannya juga membutuhkan media sehingga dapat membantu dan mempermudah guru bimbingan dan konseling di sekolah