MENGENALKAN ALAM DESA SELOTAPAK MOJOKERTO MELALUI FOTO LANDSCAPE BERBASIS INSTAGRAM

Abstract

Selotapak merupakan salah satu Desa di Wilayah Trawas Mojokerto yang memiliki potensi wisata alam sangat menarik dan berpotensi untuk dikembangkan. Informasi mengenai desa tersebut masih belum banyak diketahui oleh masyarakat di luar Mojokerto. View destinasi tempat yang ada di media Desa Selotapak belum cukup untuk memberikan suatu daya tarik wisatawan untuk datang ke Desa Selotapak karena untuk kebutuhan pribadi. Maka tujuan penelitian dari permasalahan yang ada yaitu untuk mendeskripsikan konsep perancangan micro blog pada instagram. Strategi yang dirancang oleh peneliti untuk mengenalkan Desa Selotapak menggunakan konsep microblog, yang menyajikan foto dan informasi di dalam media instagram. Hal tersebut diharapkan mampu untuk memberikan kontribusi untuk mengenalkan Desa Selotapak secara luas. Metode penelitian yang digunakan pada perancangan ini menggunakan kualitatif dengan wawancara dan observasi dengan analisis data 5W + 1H. Hasil dari penelitian ini pembuatan foto landscape yang disajikan dengan konsep microblog kedalam media instagram. Kata Kunci: Selotapak, Fotografi, Alam Desa, Instagra

    Similar works