Pengaruh Good Public Governance dan Pengendalian Internal Terhadap Kualitas Informasi Laporan Keuangan di Pemerintahan Kota Ambon

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh good public governance dan pengendalian internal terhadap kualitas informasi laporan keuangan pemerintah daerah kota ambon. Melihat sejauh mana laporan keuangan menyajikan informasi yang benar dan jujur, yang dapat dirasakan oleh berbagai kepentingan untuk terciptanya keadilan di dalam sistem dan saling berinteraksi satu sama lain agar tercapainya suatu target atau sasaran yang telah ditetapkan di dalam pengendalian internal. Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 71 Tahun 2010 tentang Standar Akuntansi Pemerintahan berbasis aktual, laporan keuangan pemerintah harus memenuhi 4 karakteristik kualitatif/kualitas informasi berikut: relevan, andal, dapat dibandingkan, dapat dipahami. Populasi pada penelitian ini adalah kepala dinas atau sekretaris dinas, kepala subbagian keuangan dan perencanaan, kepala bagian, dan staf yang bekerja lebih dari setahun di Organisasi Perangkat Daerah Pemerintah Kota Ambon. Teknik pengambilan sampel Penelitian ini dilakukan pada 24 Organisasi Perangkat Daerah, terdiri dari Dinas dan Badan di Pemerintahan Kota Ambon, dengan teknik pengambilan sampel secara purposive sampling menghasilkan 96 sampel untuk diolah. Teknik pengumpulan data melalui penelitian lapang berupa menyebarkan kuisioner kepada responden, Data yang diperoleh dianalisis menggunakan program SPSS versi 24 dengan metode analisis data menggunakan teknik analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa good public governance dan pengendalian internal berpengaruh terhadap kualitas informasi laporan keuangan pemerintah daerah. Dibuktikan dengan nilai uji t menunjukan angka -2,958 dan signifikasinya 0,004<0,05 dari hasil tersebut maka ada pengaruh yang signifikan antara good public governance dan kualitas informasi laporan keuangan. Sedangkan uji t untuk variabel pengendalian internal menunjukan angka 6,805 dan signifikansinya 0,000<0,05 dari hasil tersebut maka ada pengaruh yang signifikan antara pengendalian internal dan kualitas informasi laporan keuangan. Hasil analisis koefisien determinasi (R2) menunjukan besarnya pengaruh good public governance dan pengendalian internal terhadap kualitas informasi laporan keuangan yaitu 0,325 artinya 32,5% dan sisanya 67,5% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini

    Similar works