PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS NASKAH DRAMA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA AUDIOVISUAL PADA PEMBELAJARAN DARING DI SMA SWASTA ERLANGGA

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peningkatan kemampuan menulis naskah drama dengan  menggunakan media audiovisual pada pembelajaran daring di SMA Swasta Erlangga. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif korelasi yang bertujuan untuk melihat ada tidaknya pengaruh antara kedua variabel yang diteliti. Instrumen pengumpul data dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan tes penguasaan kosakata yang berupa multiple choice sebanyak 30 soal dan menulis naskah drama. Selanjutnya dilakukan analisis dengan menggunakan rumus Deskripsi Korelasi Product Moment. Setelah memperoleh hasil analisis data penelitian, maka selanjutnya dilakukan pembuktian hipotesis untuk mengetahui apakah hipotesis diterima kebenarannya atau ditolak dengan menggunakan uji tes (uji “t”). Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data terbukti bahwa nilai r sebesar 0.73 yang berarti tergolong korelasi tinggi. Selanjutnya hasil pengujian hipotesis diperoleh thitung sebasar 8,91 dan jika dikonsultasikan dengan tabel distribusi t diperoleh harga ttabel sebesar 1,98 maka thitung > ttabel. Hal ini membuktikan bahwa Ha diterima dan H0 ditolak. Artinya penggunaan media audiovisual efektif dan berpengaruh terhadap kemampuan menulis naskah drama yang berarti terdapat peningkatan kemampuan menulis naskah drama dengan  menggunakan media audiovisual pada pembelajaran daring di SMA Swasta Erlangg

    Similar works