Karakteristik trikoma daun beberapa spesies famili annonaceae dan hubungannya dengan kandungan antioksidan

Abstract

Famili Annonaceae termasuk tumbuhan tingkat tinggi yang memiliki kandungan senyawa antioksidan alami. Antioksidan merupakan senyawa yang dapat melawan bahaya dari radikal bebas. Salah satu organ tumbuhan yang dapat menghasilkan antioksidan adalah daun tanaman, pada daun tanaman terdapat trikoma yang dapat menghasilkan metabolit sekunder. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik trikoma daun, kandungan antioksidan alami dari daun tanaman serta hubungan karakteristik trikoma daun dengan kandungan antioksidan dari beberapa jenis tanaman famili Annonaceae dengan menggunakan metode ekstraksi maserasi dan metode DPPH. Bagian tanaman famili Annonaceae yang diuji adalah bagian daun tanaman. Pengujian yang dilakukan meliputi pengamatan karakteristik trikoma daun, analisis kualitatif dan kuantitatif kandungan antioksidan pada ekstrak dan fraksi daun. Hasil penelitian menunjukkan terdapat dua bentuk trikoma daun yaitu trikoma yang bersekret dan tidak bersekret, jumlah sel trikoma pada daun terdapat empat tipe yaitu bersel satu, bersel dua, bersel tiga dan bersel banyak. Analisis kualitatif kandungan antioksidan pada beberapa daun famili Annonaceae menunjukkan terdapat 9 daun yang memiliki kandungan antioksidan. Analisis kandungan antioksidan secara kuantitatif pada beberapa daun famili Annonaceae yang diuji menunjukkan bahwa kandungan antioksidan pada fraksi etil asetat dan fraksi butanol lebih tinggi dibandingkan pada fraksi heksan. Uji hubungan karakteristik trikoma daun dengan kandungan antioksidan tidak terdapat hubunga

    Similar works

    Full text

    thumbnail-image