PERTUMBUHAN EKONOMI DAERAH: SEKTOR EKONOMI UNGGUL KABUPATEN PANDEGLANG

Abstract

Pertumbuhan ekonomi Kabupaten Pandeglang terwakili pada sektor unggulan. Oleh karena itu, penting bagi Kabupaten Pandeglang untuk mengidentifikasi sektor unggulan yang harus sesuai dengan pertumbuhan ekonomi pada situasi saat ini. Meskipun saat ini sektor-sektor unggulan di Kabupaten Pandeglang belum teridentifikasi dan belum ada analisis apakah sektor unggulan tersebut dapat mendorong stabilitas pertumbuhan ekonomi. Mengacu pada hal tersebut, penelitian ini bertekad untuk menganalisis sektor-sektor unggulan Kabupaten Pandegang yang dimaksudkan untuk mendorong stabilitas sektor pertumbuhan ekonomi daerah, dengan menggabungkan metode Analisis Shift-Share, Analisis LQ, dan Analisis Tipologi Klassens. Implikasi dari penelitian ini adalah pertumbuhan ekonomi daerah dapat direpresentasikan oleh semua kegiatan sektor ekonomi basis di daerah tersebut

    Similar works