Penerapan Model-model Pembelajaran Melalui Kegiatan Supervisi Kelas untuk Meningkatkan Mutu Pembelajaran Siswa SMP Negeri 3 Enok Tahun Pelajaran 2019/2020

Abstract

Penelitian ini didasari dari latar belakang Supervisi Kepala Sekolah yang terkait dengan pelaksanaan supervisi di sekolah sudah dilaksanakan tetapi belum maksimal. Kepala sekolah belum sepenuhnya melakukan perannya seperti mendorong, memotivasi, dan melatih kinerja guru. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan supervisi kepala sekolah dalam meningkatkan mutu pembelajaran di SMP Negeri 3 Enok. Kepala Sekolah bertugas untuk membina kerja sama yang harmonis dengan seluruh guru sekolah. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan desain penelitian adalah deskriptif. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dokumentasi, selanjutnya data dianalisis data kontekstual meliputi tiga prosedur yaitu: (1) reduksi; (2) penyajian data; (3) penarikan kesimpulan dan verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa. 1) untuk mengetahui permasalahan kebutuhan siswa, kepala sekolah senantiasa memberi arahan kepada setiap guru mata pelajaran. Karena guru mata pelajaran merupakan orang yang lebih mengetahui perkembangan siswa melalui pertemuan dalam kegiatan belajar mengajar; 2) kegiatan supervisi Kepala Sekolah yang terkait dengan proses pembelajaran, khususnya dalam pemilihan strategi dan metode serta penerapan media pembelajaran, yaitu observasi kelas, yang dilakukan setiap bulan; 3) kepala sekolah sebagai supervisor, menganjurkan guru untuk mempelajari lebih dalam tentang KKM dalam KTSP dalam evaluasi pembelajaran, di antaranya adalah cara melaksanakan suatu evaluasi, penafsiran hasil evaluasi, dan laporan hasil evaluasi &nbsp

    Similar works