PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS XI TITL SMK NEGERI 2 KUPANG MATA PELAJARAN INSTALASI MOTOR LISTRIK

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) adakah pengaruh penerapan model pembelajaran Inkuiri dengan metode simulasi terhadap hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran instalasi motor listrik di kelas XI TITL SMK Negeri 2 Kupang; (2) adakah pengaruh penerapan model pembelajaran Inkuiri dengan metode demonstrasi terhadap hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran instalasi motor listrik di kelas XI TITL SMK Negeri 2 Kupang; (3) adakah perbedaan pengaruh penerapan model pembelajaran Inkuiri metode simulasi dan metode demonstrasi terhadap hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran instalasi motor listrik di kelas XI TITL SMK Negeri 2 Kupang. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini eksperimen eksperimen, desain rencangan penelitian yaitu Quasi-Experimental Design, jenis penelitian ini yaitu Noneequivalent Control Group Design. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran inkuiri dengan metode simulasi berpengaruh sebesar 30.2% dan pengaruh secara signifikan antara model pembelajaran inkuiri dengan metode simulasi dengan hasil belajar. Untuk variabel model pembelajaran inkuiri dengan metode demonstrasi sebesar 40.2% dan > (4.797 > 2,032) dan P value < α (0,000 < 0,05), maka disimpulkan bahwa ada pengaruh secara signifikan antara model pembelajaran inkuiri dengan metodedemonstrasi dengan hasil belajar. Untuk mengetahui perbedaan antara model pembelajaran inkuiridengan metode simulasi dengan model pembelajaran inkuiri dengan metode demonstrasi, = -3.347 dan didapatkan nilai = -1.994 dengan df = 70, karena Nilai t hitung > t tabel (-3.347 > - 1,994), dengan nilai signifikansi 0,001 < 0,05, maka terdapat perbedaan yang signifikan antara model pembelajaran inkuiri dengan metode simulasi dengan model pembelajaran inkuiri dengan metode demonstrasi terhadap hasil belajar

    Similar works