PENGARUH TINGKAT KONSENTRASI SISWA TERHADAP HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLAVOLI PADA PESERTA EKSRAKURIKULER PUTRA SMK NEGERI2PAMEKASAN TAHUN PELAJARAN 2017/2018

Abstract

Abstrak Konsentrasi adalah kemampuan seseorang untuk mengarahkan perhatian pada tugas yang relevan dan tetap mempertahankannya tanpa terganggu oleh rangsangan yang tidak relevan sampai tugas selesai. Konsentrasi penting peranannya karena jika terganggu maka akan timbul masalah terhadap pencapaian tugas, diharapkan siswa agar mampu untuk menyeleksi tugas yang datang pada dirinya supaya hasilnya maksimal pada tugas yang relevan.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat konsentrasi siswa terhadap hasil passing bawah bolavoli dan untuk mengetahui seberapa besar tingkat konsentrasi siswa terhadap hasil passing bawah bolavoli. Penelitian ini merupakan penelitian korelasional dengan desain non eksperimen dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini yaitu siswaputra yang mengikuti ekstrakurikuler bolavoli di SMKN 2 Pamekasan, dengan jumlah 21 siswa. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan pengukuran grid concentration test dan untuk pengukuran passing bawah mengunakan brumbach forearms pass wall-volley test, dengan analisis data yang menggunakan norma pengukuran untuk membuat kategori. Korelasi product moment dan koefisien determinasi. Ada pengaruh yang signifikan tingkat konsentrasi siswa dengan passing bawah bolavoli dalam ekstrakurikuler yang terbukti dari thitung 0,820> ttabel 0,687. Sedangkan besar pengaruhnya 67,2%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh tingkat konsentrasi siswa dengan passing bawah bolavoli, meskipun masih ada beberapa faktor yang berpengaruh terhadap kemampuan passing bawah seperti kekuatan otot, latihan dan pengalaman. Kata Kunci: Konsentrasi, Passing Bawah Abstract            Concentration is someone’s skill to direct an attention to the relevant job and still to defend without disturbed by stimulation unrelated until the job was done. Therefore, there is need a good concentration to do under passing volley ball, in order the results can be maximal and to get or to be the winner. The aims this research are to know the level concentration on students for the results of under passing volleyball and to know how big the level of concentration on students to the results of under passing volleyball. This research is one of correlational research which non design experiment with using quantitative approach. The population in this research is to the male students which following volleyball extracurricular at SMK 2 Pamekasan, with twenty-one students. Instrument in this research using measuring grid concentration testand for measuring under passing using brumbach forearms pass wall volley test,with data analyst using measuring norms to make category, correlation product moment and determination coefficient. There is the significant impact on level concentration to the students under passing in terms of extracurricular volleyball which proved from tcounting 0,820>, rtabel 0,687. Meanwhile, the large of the impact is 67,2%. So that, it can concluded that there is impact of the level concentration to the students under passing volleyball, although there is some factors which still influential to skills under passing such as muscle, exercise, and experiments. Keywords: Concentration and Under Passing

    Similar works