PERAN DAN TANTANGAN PENYULUH AGAMA BUDDHA DI DESA KALIMANGGIS KECAMATAN KALORAN KABUPATEN TEMANGGUNG DALAM MENGENDALIKAN INGROUP FAVORITISM

Abstract

Ingroup favoritsm merupakan sudut pandang individu yang melihat anggota didalam kelompok yang diikuti lebih baik dibandingan kelompok lain. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peran dan tantangan penyuluh dalam mengelola ingroup favoritsm sebagai bagian manajemen umat. Penelitian ini merupakan penelitian studi kasus yang dilakukan di Desa Kalimanggis Kabupaten Temanggung. Pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Temuan penelitian adalah konflik yang terjadi di level puncak menyebabkan manajer lini pertama atau tokoh berselisih paham. Umat yang dinaungi oleh Sangha ber-vinaya ketat cenderung lebih eksklusif. Peran penyuluh dalam mengelola ingroup favoritsm yaitu dengan membentuk komitmen organisasi dan solidaritas umat melalui kegiatan selapanan. Penyuluh memberikan wejangan Dhamma untuk keharmonisan. Penyuluh mengelola ingroup favoritsm sebagai upaya kemajuan organisasi dan filter terhadap elemen baru. Tantangan penyuluh adalah penurunan kualitas pembinaan, penurunan jumlah umat, keterbatasan pengetahuan tentang keragaman ritual dan kesulitan mereda dominasi sebagian tokoh serta kegiuran umat terhadap pemenuhan kebutuhan dasar manusia

    Similar works

    Full text

    thumbnail-image