PENERAPAN PEMBELAJARAN DENGAN BANTUAN ALAT PERAGA SEDERHANA UNTUK MENINGKATKAN HASIL DAN AKTIVITAS BELAJAR SISWA PADA KELAS VIII B DI MADRASAH TSANAWIYAH TARBIYAH ISLAMIYAH KOTA JAMBI

Abstract

Penerapan Pembelajaran Dengan Bantuan Alat Peraga Sederhana Untuk Meningkatkan Hasil Dan Aktivitas Belajar Siswa pada Kelas VIII B di Madrasah Tsanawiyah Tarbiyah Islamiyah Kota Jambi Permasalahan dalam penelitian ini adalah masih rendahnya hasil belajar IPA Terpadu siswa kelas VIII B Madrasah Tsanawiyah Tarbiyah Islamiyah Kota Jambi. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil dan aktivitas belajar siswa pada mata pelajaran IPA Terpadu dengan menerapkan alat peraga sederhana. Penelitian dilaksanakan di kelas VIII B Madrasah Tsanawiyah Tarbiyah Islamiyah Kota Jambi. Desain penelitian menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK) dilakukan dengan 3 (tiga) siklus, melalui 4 (empat) tahap, yaitu : perencanaan, pelaksaan tindakan, observasi dan refleksi. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas VIII B Madrasah Tsanawiyah Tarbiyah Islamiyah Kota Jambi dengan jumlah siswa 20 orang. Alat pengumpulan data menggunakan lembar obsevasi, dokumentasi, dan tes soal pilihan ganda. Hasil penelitian ini menunjukkan peningkatan pada siklus I sampai siklus III dalam proses pembelajaran dengan menggunakan alat peraga sederhana. Pada Siklus I nilai rata-rata hasil belajar yang diperoleh siswa sebesar 67. Siswa yang mencapai ketuntasan sejumlah 11 orang dengan persentase 55%. Siklus II nilai rata-rata hasil belajar yang diperoleh siswa sebesar 69, siswa yang mencapai ketuntasan 13 siswa atau 65%. Siklus III nilai rata-rata hasil belajar yang diperoleh siswa sebesar 72, siswa yang mencapai ketuntasan 17 siswa atau 85%. Hal tersebut dapat di simpulkan bahwa alat peraga sederhana dapat meningkatkan hasil dan aktivitas belajar siswa kelas VIII B Madrasah Tsanawiyah Tarbiyah Islamiyah Kota Jambi

    Similar works