Aktivitas Jurnalis Foto Di Tribunnews.com

Abstract

Foto jurnalistik memiliki peran penting dalam dunia jurnalistik. Foto jurnalistik tidak hanya memotret suatu peristiwa melainkan bisa digunakan untuk memberikan informasi kepada masyarakat dalam bentuk visual dan keterangan foto. Foto jurnalistik harus memiliki unsur dan aspek penting yang dapat dibedakan antara foto jurnalistik dengan foto biasa. Penulis mengikuti mata kuliah kerja magang dan mendapatkan kesempatan untuk kerja magang di salah satu media dengan peringkat nomor satu situs portal berita di Indonesia berdasarkan banyaknya jumlah orang yang mengunjungi situs tribunnews.com versi Alexa.com. Penulis melakukan kegiatan kerja magang di tribunnews.com sebagai divisi fotografer. Selama menjadi divisi fotografer, penulis telah melakukan jenis peliputan yang diberikan oleh Koordinator Liputan, Editor Foto, dan Fotografer Senior Tribun. Jenis liputan yang diberikan penulis yaitu politik, peristiwa atau kejadian yang ada di Jakarta, hingga foto hiburan seperti foto profil aktor atau artis. Penulis mengetahui aktivitas apa saja selama di redaksi tribunnews.com. Seperti mendapatkan arahan liputan, proses liputan, hingga mengirimkan hasil liputan ke redaksi foto tribunnews.com melalui email. Penulis juga mendapatkan banyak pengalaman dan ilmu-ilmu baru di dunia jurnalistik khususnya bagian foto yang sangat berguna untuk menjadi jurnalis foto professional

    Similar works