STUDI TRAVEL TIME USE PADA KERETA API KOMUTER RUTE PADANG-PARIAMAN.

Abstract

Studi pemanfaatan waktu perjalanan cukup populer saat ini sebagai akibat dari kemajuan teknologi informasi yang memungkinkan orang untuk bekerja selama dalam perjalanan. Penelitian konvensional menganggap bahwa waktu perjalanan tidak bernilai sehingga appresiasi diberikan kepada suatu proyek yang dapat menghemat waktu perjalanan tersebut. Bantahan terhadap teori tersebut mengemuka sehubungan dengan banyaknya fakta yang menunjukkan bahwa waktu perjalanan dimanfaatkan oleh pelaku perjalanan untuk melakukan aktifitas produktif dan menyenangkan. Penelitian ini merupakan update dari makalah kami sebelumnya (Yosritzal et al., 2014) dengan menambahkan hasil survey kuisioner penggunaan waktu perjalanan oleh pelaku perjalanan dengan kereta api komuter antara Padang dan Pariaman

    Similar works