PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA GEOBOARD TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP BANGUN DATAR BAGI SISWA TUNAGRAHITA RINGAN

Abstract

ABSTRAK   Keywords: Media Geoboard, Konsep Bangun Datar, Tunagrahita Ringan   Keterbatasan intelektual pada siswa tunagrahita ringan menyebabkan siswa menjadi kurang dalam merespon lingkungan dan akademiknya. Siswa tunagrahita memiliki kesulitan dalam memingat suatu nama atau bentuk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai yang di dapat siswa saat sebelum dan sesudah menggunakan media geoboard dan mengetahui seberapa besar pengaruh media geoboard terhadap pemahaman konsep bangun datar. Metode penelitian ini menggunakan Pre-experimental One Group Pretest-posttest. Subyek penelitian ini adalah siswa tunagrahita ringan kelas 3 di SLB PGRI Dlanggu Mojokerto, yang berjumlah 5 orang. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode tes tulis sebelum di treatment dan setelah di treatment dengan soal yang sama. Terdapat nilai perbandingan hasil nilai rata-rata pretest dan nilai rata-rata posttest sebesar 54%. Sehingga simpulan dari penelitian ini “Terdapat pengaruh yang signifikan media geoboard terhadap pemahaman konsep bangun datar  siswa tunagrahita ringan kelas 3 di SLB PGRI Dlanggu Mojokerto”

    Similar works