research

ANALISIS PENERAPAN FINANCIAL LEVERAGE TERHADAP PENINGKATAN EARNING PER SHARE

Abstract

Analisis financial leverage menjelaskan tentang bagaimana pembelanjaan dana dapat dilakukan agar memberikan efek yang menguntungkan terhadap laba per lembar saham (EPS). Metode yang digunakan adalah indifference point (titik kesamaan) titik dimana EBIT dapat menghasilkan EPS yang sama pada berbagai alternatif pembelanjaan dan metode ini juga dapat menentukkan bagaimana sebaiknya pemenuhan kebutuhan modal diperoleh. Adapun tujuan penulis dalam penelitian ilmiah ini adalah untuk mengetahui seberapa besar Earning Per Share (EPS) yang akan digunakan dan untuk mengetahui peningkatan Earning Per Share melalui analisis financial leverage jika tingkat Earning Before Interest and Tax (EBIT) berubah? Dan untuk mengetahui penelitian yang dilakukan oleh penulis bahwa perhitungan earning per share (EPS) yang dihasilkan relatif stabil yaitu sebesar 2.5/lbr saham dan analisis financial leverage dengan menggunakan metode indifference point menunjukkan perubahan laba per lembar saham atau Earning Per Share (EPS) sebagai akibat perubahan Earning Before Interest and Tax (EBIT) pada PT. Indofood Sukses Makmur Tbk. Earning per share yang dihasilkan relatif stabil yaitu sebesar 2.5/lbr saham, artinya income effect/pendapatan dari berbagai perimbangan (mix) dan berbagai alternatif pembelanjaan terhadap pendapatan pemegang saham sama atau dinamakan dengan “indifference point”. Analisis financial leverage menunjukkan perubahan laba per lembar saham atau earning per share sebagai akibat perubahan earning before interest and tax dan memiliki kecenderungan menurun yang tidak signifikan terjadi tahun 2005, terlihat dari turunnya earning before interest and tax perusahaan pada PT. Indofood Sukses Makmur Tbk

    Similar works